“Manakah aplikasi konversi YouTube ke MP4 terbaik yang dapat saya gunakan untuk mengunduh video melalui ponsel saya?”
Ketika seorang teman menanyakan hal tersebut kepada saya, seketika itu pula saya menyadari bahwa sangat banyak orang yang juga mencari solusi untuk dapat mengkonversi video. Jika anda mengakses YouTube melalui perangkat Android atau iOS, maka anda dapat dengan mudah menemukan beberapa aplikasi konversi MP4. Maka dari itu, saya memutuskan untuk membuat daftar 5 aplikasi konversi MP4 yang dapat anda pertimbangkan untuk digunakan pada ponsel anda dengan sangat mudah.

Bagian 1. Aplikasi untuk Mengunduh atau Mengkonversi YouTube ke Format MP4

Sneppea untuk Android

Selain tersedia sebagai solusi pengunduh video berbasis web, Sneppea juga tersedia di Android sebagai aplikasi yang dapat anda gunakan sebagai konverter YouTube ke MP4. Bagian terbaik dari Sneppea adalah anda dapat menjelajahi YouTube dalam tampilan aslinya tanpa perlu meninggalkan aplikasi.

  • Sneppea untuk Android dapat digunakan sebagai konverter video YouTube ke format MP4 atau MP3.
  • Anda dapat menemukan video YouTube di Sneppea dengan cara memasukan kata kunci atau URL video tersebut.
  • Tersedia pula ratusan platform lain badi anda untuk mengunduh video melalui Sneppea untuk Android.
  • Unduhan konverter MP4 tersedia secara gratis dan juga dilengkapi dengan mode malam.
  • Dilengkapi pula dengan fitur untuk menampilkan opsi format dan ukuran file yang berbeda dimana anda dapat mengunduh video.

YouTube Video Downloader

Salah satu solusi konverter YouTube ke MP4 yang sangat mudah digunakan serta berfungsi untuk semua jenis perangkat Android. Namun karena tidak terdarftar di Play Store maka anda harus mendapatkan aplikasi konverter video MP4 ini dari sumber pihak ketiga.

FLVTO

Merupakan video konverter berbasis web yang cukup populer dan juga memiliki aplikasi konverter video MP4 di perangkat Android yang dapat anda coba. Anda cukup memasukan URL video YouTube yang ingin anda unduh dan mendapatkan opsi untuk langsung mengunduh video tersebut melalui ponsel secara gratis.

YouTube++

Sebaliknya jika anda menggunakan iPhone, anda dapat mempertimbangkan menggunakan konverter YouTube ke MP4 terbaik ini. Aplikasi ini dapat diunduh melalui Cydia dan merupakan versi modifikasi dari YouTube. Anda dapat mengaksesnya seperti YouTube namun memiliki opsi untuk mengunduh video dari ponsel anda.

YouTube Tools

Versi modifikasi lain dari YouTube yang tersedia di Cydia. Setelah anda menginstall konverter MP4 ini, anda dapat mengakses YouTube dan juga langsung mengunduh konten yang anda inginkan ke dalam format MP4 atau MP3 melalui iPhone anda.

Bagian 2. Cara Menggunakan Sneppea konverter YouTube ke MP4 di Android

Dari semua pilihan di atas, Sneppea untuk Android merupakan konverter MP4 terbaik yang dapat anda coba. Untuk mencobanya melakukan konversi dari YouTube ke MP4, anda dapat mengikuti Langkah-langkah di bawah ini.

Langkah 1: Install Sneppea untuk Android

Pertama-tama, anda dapat membuka browser apapun yang ada di ponsel Android anda dan mengunduh Sneppea langsung dari situs webnya. Sebelum mengunduh, buka pengaturan keamanan dan pastikan bahwa anda dapat mengunduh aplikasi dari sumber yang tidak dikenal.

Langkah 2: Carilah video YouTube yang ingin anda unduh

Untuk menggunakan konverter MP4, jalankan aplikasi dan masukan kata kunci pada kolom pencarian. Anda juga dapat langsung memasukan URL video yang ingin anda unduh di kolom pencarian dan memuatnya di Sneppea.

Langkah 3: Lakukan Konversi dan simpan video

Setelah menemukan video yang sesuai, anda dapat mengetuk pada bagian thumbnail lalu memuatnya di interface aslinya. Pada bagian bawah, tekan tombol unduh, pilih format yang sesuai (misal MP4) dan juga resolusi video. Dan begitulah! Anda hanya perlu menunggu beberapa saat hingga aplikasi selesai mengkonversi video MP4.

Bagian 3. Download MP4 Daring Tercepat

Konverter MP4 ini dapat membantu Anda meng-download video dari berbagai format, seperti MP4, AVI, MPEG, MOV, FLV, MOV, H.264, 3G2, 3GP, ASF hingga RM. Website ini sepenuhnya gratis dan dapat bekerja untuk komputer, tablet, maupun perangkat seluler. Pengunduh video online ini mendukung penyimpan video ke MP4 dalam kualitas tertinggi tanpa kehilangan kualitas aslinya. Namun, jika Anda ingin merubah kualitas, rasio aspek, codec ataupun pengaturan lainnya, Anda tetap dapat melakukannya. Tanpa memerlukan registrasi atau instalasi perangkat lunak apa pun, Anda dapat mengunduh MP4 dengan kecepatan tinggi. Dan pastinya, layanan ini benar-benar bersih tanpa virus karena dibawah pengawasan ketat berdasarkan database keamanan.

Mudah bukan?! Hanya dengan mengikuti langkah sederhana tadi, anda dapat dengan mudah melakukan konversi video YouTube menjadi MP4 di ponsel Android manapun dan dapat menyimpannya di perangkat anda secara gratis.

Untuk pengguna PC dan iPhone, buka Sneppea Online Downloader.

Cari Artikel